Diagnosis dan Patient Safety


1)      Diagnosis

       Definisi
Diagnosis adalah penentuan jenis penyakit dengan cara meneliti atau memeriksa gejala-gejalanya. (KBBI, 2004)

       Prinsip
1.      Critical appraisal
Critical Appraisal yaitu proses memeriksa suatu penelitian secara seksama dan sistematik untuk menentukan apakah suatu penelitian masih relevan atau tidak, merupakan proses secara integrasi dari Evidence Based Practice,dan cara atau metode untuk mengkritisi secara ilmiah terhadap penulisan karya ilmiah. Berikut adalah prinsip critical appraisal :
1.      Membandingkan 2 grup yang berbeda
2.      Menentukan jenis penelitian observasional dan eksperimental.
Ada 3 step critical appraisal :
1.      Metode terhadap pertanyaan klinik
2.      Menilai kebenaran(validitas) penelitian
3.      Menilai manfaat dari hasil penelitian

       Langkah-langkah
1)      Examination/pemeriksaan :Meliputi riwayat penyakit, prosedur tes, dan pengukuran
2)      Evaluasi :Proses keputusan klinik berdasarkan pemeriksaan.
3)      Diagnosis : Mendefinisikan kelompok, sindroma atau kategori  dalam membantu prognosis dan terapi.
4)      Prognosis : Memperkirakan tingkat perbaikan setelah dilakukan terapi
5)      Intervention/penyembuhan : Manfaat dan ketrampilan klinisi pada pasien, menggunakan metode atau tehnik untuk merubah kondisi pasien, dan pemeriksaan ulang.
6)      Outcomes/hasil :Meliputi dampak terapi, kelemahan, keterbatasan, kecacatan. (Sugiarto, dr. Evidence Based diagnosis.2016)

       Jenis-jenis
      Etiologi : tentang penyebaran penyakit
      Anatomi : tentang kelainan makro/mikrokopis
      Fungsional : tentang kelainan fungsi organ
      Psikiatri : tentang kelainan jiwa
      Psikososial : tentang kelainan sosial atau hubungan dengan sesama (Sugiarto, dr. Evidence Based Diagnosis dan Terapi.2014)
                                   

2)      Patient Safety

       Definisi
Suatu sistem di mana rumah sakit membuat pasien lebih aman, mencegah terjadinya cidera yang disebabkan oleh kesalahan akibat melaksanakan suatu tindakan atau tidak mengambil tindakan yang seharusnya. (www.wisuda.unud.ac.id)

       Langkah-langkah
Terdapat tiga langkah keselamatan pasien yaitu :
1.      Preventing error
2.      Making error visible
3.      Mitigating the effect of error (WHO, 2007)
Adapun 7 langkah untuk membentuk standar keselamatan pasien, adalah
1.      Hak pasien
2.      Mendidik pasien dan keluarga pasien
3.      Keselamatan pasien dan kesinambungan pelayanan
4.      Penggunaan metoda-metoda peningkatan kerja untuk melakukan evaluasi dan program peningkatan keselamatan pasien
5.      Peran kepemimpinan dalam meningkatkan keselamatan pasien
6.      Mendidik staf tentang keselamatan pasien
7.      Komunikasi merupakan kunci bagi staf untuk mencapai keselamatan (http://www.inapatsafety-persi.or.id/data/panduan.pdf diakses pada 20-9-2016 pukul 22:27 WIB)

       Sasaran
Terdapat 6 sasaran dalam penerapan patient safety yaitu ;
1.      Sasaran I              :Ketepatan identifikasi pasien
2.      Sasaran II            :Peningkatan komunikasi efektif
3.      Sasaran III           :Peningkatan keamanan obat yang perlu     diwaspadai
4.      Sasaran IV           :Kepastian tepat-lokasi, tepat-prosedur, tepat-pasien operasi
5.      Sasaran V            : Pengurangan resiko infeksi terkait pelayanan kesehatan
6.      Sasaran VI           : Pengurangan resiko pasien jatuh

(Peraturan Menteri Kesehatan Republik  Indonesia  Nomor  1691/MENKES/PER/VIII/2011 Tentang Keselamatan Pasien Rumah Sakit)

       Istilah-istilah
KTD = Kejadian yang Tidak Diharapkan, suatu efek negatif dalam penanganan oleh dokter.
Efek samping = efek negatif yang ditimbulkan dari penggunaan obat.

       Manfaat & Tujuan
       Tujuan: pengurangan risiko bahaya yang tidak diperlukan (WHO, 2011)
       Manfaat:
       Mendapatkan penanganan yang baik dan benar.
       Supaya dokter tidak dituduh melakukan malpraktik
       Meminimalisir keluhan
       Budaya keamanan meningkat dan berkembang
       Komunikasi dengan pasien berkembang
       KTD menurun
       Risiko klinis menurun
       Keluhan berkurang
       Mutu pelayanan Rumah Sakit meningkat
       Citra rumah sakit dan kepercayaan masyarakat meningkat

  (ebook patient safety for health professionals dan www.wisuda.unud.ac.id)

Comments

Post a Comment

Mari berkomentar dengan baik dan bijak.....

Popular posts from this blog

Manfaat Limit Dalam Kehidupan Sehari-hari

Pakaian Adat Jawa Tengah Pria

Laporan Praktikum Tingkat Reaksi